Ad Code

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Ramuan Tradisional Untuk Mengobati Hepatitis

Hepatitis adalah peradangan pada hati atau liver. Hepatitis bisa disebabkan oleh infeksi virus, bisa juga disebabkan oleh kondisi atau penyakit lain, seperti kebiasaan mengonsumsi alkohol, penggunaan obat-obatan tertentu, atau penyakit autoimun.

Cara Mengobati Hepatitis Secara Alami

Perawatan medis sangat penting dalam mengatasi hepatitis. Di samping perawatan ini, ada beberapa bahan alami yang membantumu mengatasi hepatitis. Bahan-bahan ini mendampingi obat medis agar penyakit hepatitis dapat segera disembuhkan. Berikut beberapa bahan yang bisa kamu coba.

Cara Mengobati Hepatitis Secara Alami


1. Akar manis

Akar manis mengandung zat antimikroba yang mampu mengatasi hepatitis C. Penyakit yang menyerang hati ini harus dilawan dengan obat yang mampu melawan virus. Di Jepang, para pekerja medis memberikan suntikan akar manis untuk mengobati pasien hepatitis. 

Mencampur akar manis dengan madu dapat memerangi bakteri yang menyerang hati. Peradangan pada hati dapat dirawat secara alami dengan paduan kedua bahan ini. 

2. Jintan hitam

Jintan hitam atau habatussauda dapat melindungi hatimu dari hepatitis. Zat immunomodulator pada jintan hitam memperkuat kekebalan tubuh dan melindungi hati dari serangan virus. 

Menurut sebuah penelitian, jintan hitam disebut zat hepatoprotektor yang mampu membantu dalam menjaga kesehatan hati. Perawatan ini mendampingi obat medis karena penyakit hepatitis harus diatasi secara tepat. Menjadikan habatussauda sebagai suplemen tambahan boleh kamu coba.

3. Minyak jarak

Minyak jarak memiliki zat antimikroba yang mengatasi peradangan. Infeksi hepatitis dapat kamu atasi juga dengan perawatan menggunakan minyak jarak. Mungkin minyak jarak tidak enak jika dikonsumsi. 

Namun minyak ini mengobati rasa sakit dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar terhindar dari penyakit. Selain itu, perawatan ini juga dapat mendetoksifikasi hati secara alami. Perawatan dokter yang dilakukan dapat diimbangi dengan bahan alami ini.  

4. Jahe

Jahe memang baik untuk menjaga kesehatan. Senyawa pada jahe menyembuhkan peradangan dan menjaga kesehatan hati. Jahe pun termasuk dalam zat hepatoprotektor yang baik untuk penyakit hati. 

Untuk mengonsumsinya, kamu dapat membuat teh jahe yang dipadukan dengan madu atau lemon. Bersama dengan perawatan intensif yang diberikan medis, teh jahe ini dapat menjadi suplemen tambahan untuk hati.

5. Kunyit

Kunyit mengandung curcumin yang baik untuk peradangan. Sama seperti jahe, kunyit juga termasuk ke dalam zat hepatoprotektor yang melindungi hati. Sifat antiseptik dan anti-inflamasinya membantu dalam penyembuhan pada hepatitis. 

Menambahkan kunyit ke dalam menu harian akan melegakan dan membersihkan livermu. Perasan kunyit dapat kamu tambahkan dengan madu agar memberikan antimikroba pada livermu. 


Ramuan Tradisional Untuk Mengobati Hepatitis - Dr Zaidul Akbar


Bahan-bahan:
  • Temulawak sejempol.
  • Kayumanis 1.
  • Air 250-300 ml.

Cara pembuatan:
  • Seduh temulawak dan Kayumanis.
  • Minum selagi hangat.

Demikian beberapa cara mengobati hepatitis secara alami yang dapat Anda coba dirumah. Keseluruhan bahan alami ini dijadikan sebagai pendamping perawatan medis yang harus dilakukan dengan tepat oleh penderita hepatitis. Berusahalah agar sembuh dari penyakit hepatitis dengan perawatan intensif. 
Reactions

Post a Comment

0 Comments

Ad Code

Responsive Advertisement