Ad Code

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Ramuan Tradisional Untuk Mengatasi Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi kronis di mana tekanan darah meningkat. Hipertensi dapat terjadi selama bertahun-tahun tanpa disadari oleh penderitanya.

Hipertensi yang tidak terkontrol dapat meningkatkan risiko berbagai masalah kesehatan, seperti serangan jantung dan stroke.

Tekanan darah tinggi atau hipertensi sering kali tidak menimbulkan gejala. Namun, pada beberapa orang dengan tekanan darah yang sangat tinggi dapat muncul gejala berupa:
  • Mual
  • Muntah
  • Sakit kepala
  • Mimisan
  • Sesak napas
  • Nyeri dada
  • Gangguan penglihatan
  • Telinga berdenging
  • Gangguan irama jantung
  • Darah dalam urine

Untuk mencegah hipertensi, disarankan untuk menjaga berat badan ideal, tidak merokok, olahraga teratur, dan menghindari stres. Selain itu, kurangilah asupan garam dan mengonsumsi makanan yang kaya akan omega-3, kalium, kalsium, dan magnesium.

Cara Mengatasi Darah Tinggi

Cara terbaik untuk mengatasi hipertensi atau tekanan darah tinggi yaitu dengan menerapkan gaya hidup sehat dan menjaga apa yang dikonsumsi. Selain itu terdapat juga beberapa obat-obatan untuk menurunkan atau mengontrol tekanan darah, baik secara medis ataupun secara alami.

Beberapa gaya hidup sehat yang perlu dijalani, antara lain:
  • Mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur-sayuran.
  • Hindari makanan yang berlemak dan makanan olahan.
  • Batasi jumlah garam dalam makanan, tidak lebih dari 1 sendok teh per hari.
  • Memperbanyak aktivitas fisik dan rutin berolahraga.
  • Menurunkan berat badan berlebih dan menjaga berat badan ideal.
  • Menghentikan kebiasaan merokok.
  • Menghindari atau mengurangi konsumsi minuman beralkohol.
  • Mengurangi konsumsi minuman berkafein, seperti kopi, teh, atau minuman bersoda.
  • Melakukan terapi relaksasi untuk mengelola stres, seperti yoga atau meditasi

Selain menerapkan beberapa tips diatas, Anda juga bisa mencoba ramuan dibawah ini, untuk mengatasi tekanan darah tinggi secara alami.

Ramuan Tradisional Untuk Mengatasi Darah Tinggi


Sumber: dr. Zaidul Akbar

Ramuan Pertama 

Bahan-bahan:
  • Segelas biasa rumput laut yang tanpa pewarna dan pemanis buatan.
  • Air jahe segelas (dari seduhan jahe).
  • Chia seed 1 sdt yang sudah di seduh terlebih dahulu.
  • Kurma 3-5 butir buat topping.

Cara Pembuatan:
  • Cuci bersih rumput laut.
  • Lalu seduh dengan air panas.
  • Tunggu dingin lalu tiriskan.
  • Siapkan gelas yang berisi wedang jahe.
  • Lalu masukan rumput laut dan chia seed.
  • Kasih topping kurma yang di potong kecil-kecil.

Cara Kedua

Bahan-bahan:
  • 8 potong temulawak
  • 6 potong kunyit
  • 3 potong jahe
  • 2 potong kayu manis
  • 600 ml air
  • Gula aren secukupnya.

Cara Pembuatan:
  • Cuci bersih temulawak, kunyit, jahe, dan kayu manis. 
  • Potong kecil-kecil atau geprek jahe, kunyit dan temulawak.
  • Siapkan panci, lalu masukan semua bahan.
  • Panaskan selama kurang lebih 3 menit, lalu tiriskan.
  • Minum selagi hangat.

Selamat mencoba, semoga membantu..


Reactions

Post a Comment

0 Comments

Ad Code

Responsive Advertisement